🇮🇩
🇮🇩

2021.04.22

Karya populer itu juga asalnya dari sini? Tahukah Anda “Ayo jadi novelis”(小説家になろう)?

 

Tahukah Anda bahwa ada situs postingan novel yang menghasilkan banyak karya terkenal tidak hanya dengan membukukan novel tetapi juga dengan cara membuat komik dan animasi?

 

Mari kita lihat karya-karya yang tiap hari diposting di “ayo jadi novelis” dan cari tahu karya-karya apa yang akan jadi super terkenal di masa depan!

 

 

Apa Artinya “Ayo jadi novelis”?

 

“Ayo jadi novelis” merupakan situs posting novel yang menjadi sumber banyak karya-karya terkenal diposting dan dijadikan buku, seperti misalnya ” That Time I Got Reincarnated as a Slime”, “Overlord”, ” Re: Life in a Different World from Zero “, ” My Next Life as a Villainess: All Routes Lead to Doom! ”

 

Para fan punya panggilan khusus yaitu “Narou” dan karya-karya dengan tema utama seperti “Reinkarnasi di dunia lain” dan “Transfer ke dunia lain”, yang sangat populer di situs tersebut  secara umum disebut “genre Narou “.

 

Ada beberapa situs posting novel serupa lainnya, tetapi “ayo jadi novelis” adalah yang terbesar di Jepang dan juga terbanyak karya postingnya.

 

Selain itu, registrasi pengguna diperlukan terlebih dahulu saat mau memposting novel, tetapi regristasinya sendiri gratis dan jumlah pengguna saat ini melebihi 800.000 orang.

 

Jika Anda baru saja membaca novel, Anda dapat menjelajahinya tanpa mendaftar, tetapi jika Anda mendaftar sebagai pengguna, Anda dapat menandai penulis atau karya yang Anda sukai selain memposting novel, dan layanan praktis yang lain seperti menilai  novel menjadi tersedia, sehingga banyak orang mendaftar tanpa memposting novel.

 

 

 

Cara Menikmati “Ayo jadi novelis”

 

Ada situs grup lain seperti “Ayo baca novel  (小説を読もう)”, “Nocturne novels (ノクターンノベルズ)”, “Moonlight novels (ムーンライトノベルズ)”, dan “Midnight novels (ミッドナイトノベルズ)”.

 

“Ayo baca novel  (小説を読もう)” adalah situs khusus untuk membaca  novel yang diposting “Ayo jadi novelis”.

 

Situs itu, sama seperti “ayo jadi novelis” juga dibuat dengan tujuan untuk menambah jumlah pembaca yang dulu selalu sedikit, dan didesain agar pembaca dapat menelusuri halaman novel dengan nyaman.

Oleh karena itu, jika ingin menggunakannya secara eksklusif untuk browsing, banyak orang yang menggunakannya daripada “ayo jadi novelis”.

 

Selain itu, “Nocturne Novels” dan “Moonlight Novels” masing-masing adalah situs khusus novel 18 tahun keatas, masing-masing ada yang untuk laki-laki dan perempuan. (Ekspresi kekerasan yang berlebihan dan penggambaran seksual dalam karya dilarang oleh aturan “ayo jadi novelis” dan jika Anda melanggarnya, Anda akan diberi peringatan atau hukuman yakni penghapusan akun pengguna)

Dan “Midnight Novels” merupakan situs posting khusus novel 18 tahun keatas yang tidak berfokus pada sensualitas..

 

Semua situs di atas adalah situs afiliasi, termasuk juga “ayo jadi novelis”, dan setelah membuat satu akun pengguna, akun yang sama dapat digunakan di semua situs, jadi praktis dan efisien.

Ngomong-ngomong, ada kasus di mana sekuel dari karya yang diposting di “ayo jadi novelis”ini dijadikan serial dalam “Nocturne Novels”, “Moonlight Novels”, dan “Midnight Novels”. Saya sarankan para pembaca yang berusia di atas 18 tahun untuk melihatnya.

 

 

Registrasinya mudah! Anda juga bebas menulis dan membaca novel!

Dalam “Ayo jadi novelis”, banyak penerbit mengadakan kontes, dan editor mencari karya populer masa depan dan memeriksa karya yang diposting setiap hari.

Seringkali sebuah karya yang dipikir menarik dirilis sebagai sebuah buku beberapa hari kemudian dan dibuat menjadi anime beberapa bulan kemudian.

 

Sekarang, mari kita cari tahu karya yang paling menarik dari sekian banyak karya yang tidak akan pernah bisa dibaca dalam satu atau dua hari!

 

Dan ada banyak pembaca yang seding menunggu karya Anda, calon novelis masa depan yang penuh dengan ide-ide karya .

Saya minta Anda semua membuat cerita menjadi novel dan mengirimkan karya Anda itu kepada fan-fan Anda di masa depan!

 

 




Writer

Shuuuuhi

Related Posts